M. Zulmi Pindah Ke Grasstrack?

M. Zulmi Pindah Ke Grasstrack?

Home » Stories » M. Zulmi Pindah Ke Grasstrack?
| 21 September 2022

Meski kondisi tangan sebelah kanannya belum pulih 100 persen, namun M. Zulmi, pembalap nasional motocross asal Sidoarjo yang tergabung dalam 76Rider MX Squad hampir tak pernah absen dalam setiap kejuaraan yang mulai gencar digelar seiring membaiknya pandemi COVID-19.

Menariknya, Zulmi tak hanya mengincar motocross saja. Bahkan kejuaraan grasstrack yang masih dianggap ‘second layer’ pun aktif diikutinya.

Termasuk event grasstrack berstatus kejurnas, seperti yang digelar di Pangandaran pada 20-21 Agustus 2022 lalu pun diikutinya.

Dengan statusnya sebagai pembalap motocross, Zulmi sadar berlaku regulasi yang tidak akan menghitung perolehan poin yang didapat pembalap motocross di Kejurnas Grasstrack.

“Jadi dengan status saya sebagai pembalap motocross, di Kejurnas Grasstrack ini poin saya nggak dihitung. Tapi masih berhak atas podium, uang pembinaan dan trofi,” jelas Zulmi sambil menambahkan, regulasi yang sama juga berlaku bagi pembalap grasstrack yang mengikuti Kejurnas Motocross

Lantas apa yang menjadi motivasi utama Zulmi untuk mengikuti Kejurnas Grasstrack, mengingat kondisi tangannya yang belum pulih seratus persen?

Zulmi yang berhasil merebut posisi ke-4 di kelas FFA Open mengungkap, kondisi tangan memang belum begitu kuat, tapi sudah mulai membaik.

“Tapi tujuan utama saya ikut Kejurnas Grasstrack ini karena tahun depan ada rencana saya pindah ke grasstrack,” sergah Zulmi.

Saat 76Rider bertanya, apa alasan Zulmi ingin pindah status dari pembalap motocross ke grasstrack, ia menjawab, di daerah, grasstrack lebih populer daripada motocross.

Dari sini tentu saja Zulmi melihat prospek ke depan lebih baik dengan melihat jadwal kompetisi lebih padat, serta sponsor lebih melimpah, karena peserta lebih banyak, dengan anggapan grasstrack lebih murah ketimbang motocross.

Paling gampang dalam hal motor. Zulmi misalnya yang cukup membesut Honda CRF 150L yang di-bore up menjadi 250cc untuk bertarung di kelas FFA Open.

Hasilnya perlu dicatat, Zulmi sempat menempati peringkat 3 di Kejurnas Grasstrack Powertrack di kelas Sport Trail 4 Tak Open 2021.

Meski demikian Zulmi menekankan, keputusan ini belum final. 

“Karena masih harus kordinasi dengan sponsor dan pihak lain,” ujar Zulmi yang tetap aktif mengikuti kejuaraan motocross.

Pada Kejurnas Motocross 2022 seri 1 di Lamongan, misalnya. Zulmi yang pasang target cuma cari poin karena kondisi tangan bagian kanan belum pulih saat latihan di sirkuit Praga, menempati urutan ke-6 di kelas MX1 (450cc).

Selain itu, Zulmi juga mengincar kejuaraan IndoMX yang digelar 27-28 Agustus 2022, Kejurda MX dan Grasstrack di Mojokerto pada 3-4 September, dan Kejurnas Motocross seri 2 di Pinrang, Sulawesi Selatan pada 10-11 September. 



MORE STORIES