M. Zulmi: Whip Or Scrub! Really Like Doing It!

M. Zulmi: Whip Or Scrub! Really Like Doing It!

Home » Stories » M. Zulmi: Whip Or Scrub! Really Like Doing It!
Boyo Maladi | 18 August 2022

M. Zulmi tak hanya dikenal sebagai seorang pembalap motocross nasional saja. Lebih dari itu, crosser kelahiran Sidoarjo, 13 Juni 2000 yang mengawali karier balapnya pada 2012 juga dikenal sebagai seorang freestyler.

Menariknya, Zulmi punya pendapat bahwa skill freestyle yang terus diasah ini punya kontribusi besar terhadap kemampuan balap seorang crosser.

“Contohnya seorang crosser yang menguasai teknik Scrub dengan baik, pasti dapat melewati obstacle berupa jumpingan tanpa kehilangan banyak waktu,” kata Zulmi yang tergabung dalam 76Rider MX Squad.

Untuk diketahui, kadang seorang crosser kehilangan banyak waktu saat jumping, karena air time (waktu melayang di udara) terlalu lama.

“Nah, hal seperti ini bisa diatasi dengan teknik Scrub,” sergah Zulmi sambil menambahkan, ia biasa memainkan teknik scrub pada jumpingan yang sekiranya terlalu tinggi dan butuh air time lama.

Scrub adalah teknik melewati jumpingan dengan cepat. Hal ini dimungkinkan karena saat hendak lepas landas atau take off dari bibir jumpingan, crosser tadi mengarahkan motornya ke jalur sebelah kanan atau ke kiri, sebelum menidurkan motor ke kanan atau ke kiri saat melayang di udara.

“Kalau motor ditidurkan ke kanan, maka setir juga ditekuk ke kanan atau seirama. Tapi posisi tubuh berupaya tetap tegak sambil dengkul bagian kiri ikut mendorong motor supaya rebah. Baru saat akan landing atau mendarat, setang diputar ke arah berlawanan (ke kiri) sambil diikuti buka gas dalam-dalam hingga posisi motor kembali lurus ke depan,” terang Zulmi.

Nah, teknik Scrub ini dipelajari Zulmi sebagai pengembangan dari teknik Whip

“Teknik Whip itu memang cuma buat gaya-gayaan dalam freestyle, juga untuk merayakan kemenangan saat balap dengan cara melayang tinggi di udara sambil menggerakkan bagian belakang motor ke samping kanan atau kiri,” jelas Zulmi yang terus mengasah skill ini dalam setiap latihan.

Sampai akhirnya sekarang ini Scrub dan Whip jadi gaya andalan Zulmi selain Heel Clicker yang lebih ekstrem karena jumping dan melayang di udara dengan posisi kaki selonjor ke depan, sementara kedua tangan masih pegang kemudi.

“Whip or Scrub! Really like doing it!” Begitu bunyi caption yang diberikan Zulmi pada unggahan video lama yang ditayangkannya pada 17 April 2021 lalu.

Video tersebut menunjukkan teknik Whip dan Scrub yang digunakan Zulmi untuk melibas jumpingan pada Sirkuit Baja Otomotif Superblok Jakarta. 



MORE STORIES