Mau Tau Musik Yang Cocok Ketika “Up In Adrenaline” ?

Mau Tau Musik Yang Cocok Ketika “Up In Adrenaline” ?

Home » Stories » Mau Tau Musik Yang Cocok Ketika “Up In Adrenaline” ?
| 13 May 2019

Extreme Sport, sebuah olahraga yang berkaitan langsung dengan adrenaline dan tantangan ternyata semakin banyak digemari saat ini. Berbagai jenis olahraga ekstrim ini mulai meningkat perkembangannya di Indonesia. Sebut saja BMX, Motocross dengan berbagai turunannya seperti Supermoto, Freestyle, Enduro, hingga Downhill berkembang begitu cepat di Indonesia.




Nah, kalau berbicara mengenai olahraga ekstrim ini, kurang tepat rasanya jika tidak membahas playlist lagu pembangkit adrenaline. Kali ini kita coba mengulik dari atlet 76Rider yang terkenal yakni Wendy Purnama Putra, Master freestyle BMX dari Kota Gudeg, Yogyakarta.



Bagi Wendy, ia tak terlalu pusing dengan band atau musisi yang ia dengarkan di headset. Asal lagu dengan beat kencang dan asyik ditelinganya, maka ia akan masukkan lagu itu ke playlist yang didengarkan ketika memacu sepeda BMX melibas obstacle bermain trick.



“Kita kan mainnya adrenaline jadi biasanya cari musik yang beatnya kencang buat ngimbangin perasaan. Apapun lagunya, musisinya enggak masalah. Kadang kalau lokal ada Dubyouth juga tak dengerin yang genre RnB dan Hiphop juga masuk,” ungkap Wendy dengan nada khas Yogyanya.



Musik bagi Wendy yang baru saja kembali dari tour Eropa menjadi barang wajib untuk menghidupkan suasana. “Kalau cocok, mood yang terbangun jadi oke. Jadi tambah semangat kita buat main. Mungkin di kegiatan apapun gitu ya tapi terasa banget untuk olahraga yang aku jalani,” imbuhnya.
 


MORE STORIES