Rio Akbar Berbagi Tips Persiapkan Sepeda BMX Untuk Race Bagi Pemula

Rio Akbar Berbagi Tips Persiapkan Sepeda BMX Untuk Race Bagi Pemula

Home » Stories » Rio Akbar Berbagi Tips Persiapkan Sepeda BMX Untuk Race Bagi Pemula
Boyo Maladi | 21 April 2021

BMX Race itu butuh sepeda yang ringan sehingga pembalap bisa memacu kencang, lompat atau terbang melewati obstacle tanpa banyak menguras tenaga. Dari sinilah material sepeda sangat menentukan, sehingga sepeda BMX Race bisa sangat mahal.

Menurut Rio Akbar, bagi atlet pemula, sepeda BMX dari bahan material aluminium sudah sangat cukup untuk berkompetisi meskipun ada yang terbuat dari material eksotik titanium yang harganya selangit.

“Kalau mau murah, bisa juga beli jadi atau istilahnya full bike,” buka atlet BMX berprestasi yang tergabung dalam 76Rider BMX Squad ini sambil menyebut harga kisaran Rp 8 - 10 juta.

Tapi kalau mau lebih ringan lagi maka langkah merakit sepeda sendiri sendiri adalah solusi. Meskipun harus merogoh kocek sampai Rp 15 juta ke atas.  

Berapakah bobot ideal sepeda BMX Race?

Menurut Rio, bobot idealnya antara 8 - 10 Kg untuk material aluminium. Nah berikut ini, Rio memberikan daftar belanja suku cadang apa saja yang harus dibeli menurut prioritasnya.

Gunakanlah frame dari bahan aluminium supaya ringan. Dibandingkan frame berbahan besi, bahan aluminimum lebih ringan 3 kg. Harga frame aluminium berkisar Rp 1 - 3 juta untuk merek lokal United, Polygon atau Thrill.

Berikutnya, gunakan Fork  berbahan aluminium supaya angkatan sepeda lebih ringan. Harga di pasaran sekitar Rp 500 ribu sampai Rp 2 juta.

Kemudian gunakan handle bar berbahan material chromoly yang lebih tahan benturan dan getaran.

“Sebab memang jarang yang pakai aluminium karena meskipun ringan tapi rentan patah,” tutur Rio sembari menjabarkan kisaran harga Rp 500 - Rp 1,5 juta.

Setelah itu jangan lupa menganggarkan pembelian untuk komponen yang berputar. Sebut saja wheelset depan – belakang yang terdiri dari pelek aluminium, jari-jari dari bahan stainless steel dan hub dari aluminium yang menggunakan bearing supaya lebih laju. Untuk itu, Rio memperkirakan anggaran yang harus disiapkan berkisar Rp 2,5 - 5 juta.

Berikutnya adalah crankset atau gir belakang dan piringan depan dengan rasio 44T (depan) dan 16T (belakang).

“Bahan gir depan dari aluminium berseri 7075, sementara gir belakang dari aluminium seri 7075 dengan harga kisaran Rp 1 - 2 juta,” tutur Rio sambil memberikan alternatif lain dengan menggunakan stainless steel.

Setelah itu pilih satu dari 2 macam model pedal. Bisa pakai model mountain bike atau road bike.

“Model road bike itu satu alas, sementara pedal mountain bike itu atas-bawah atau bisa bolak balik,” jelas Rio sambil menyebut untuk bahan aluminum harga sekitar Rp 500 ribu sampai 1 juta.

Di luar komponen-komponen itu, Rio menganjurkan menyisakan anggaran sekitar Rp 2 juta untuk membeli komponen-komponen lain, termasuk ban.

 “Pilih ban yang seperti motor supermoto. Ada kembangan tapi kecil-kecil untuk trek kering. Sementara untuk trek becek, pilih kembangan tahu,” tutup Rio. (BM)



MORE STORIES