Taklukkan Grogi, Ini Cara Tommy Salim Kuasai Pertandingan

Taklukkan Grogi, Ini Cara Tommy Salim Kuasai Pertandingan

Home » Stories » Taklukkan Grogi, Ini Cara Tommy Salim Kuasai Pertandingan
FX Harminanto | 20 May 2020

Jakarta - Menjadi juara dalam sebuah balapan benar-benar tidak mudah. Selain menaklukkan pebalap lain, rider juga harus bisa menguasai diri sendiri untuk bisa menjadi yang tercepat sampai bendera finish dikibarkan.
Tommy Salim
Tommy Salim, 76Rider SM Squad yang juga juara overall kelas Trail 175 Open dan runner up kelas FFA 250 Trial Game Asphalt 2019 menceritakan situasi tidak mudah saat berada di posisi pertama balapan. Menurut Tommy, berada di depan ternyata membuat rider terkadang terlalu emosional dan bahkan kehilangan konsentrasi.

Baca Juga: The Salim Brothers Bersatu Di 76Rider SM Squad
Menurut Tommy, memang paling penting kita harus percaya diri dulu, tapi tidak boleh over. “Kita bener-bener harus fokus pada racing line karena rider-rider di belakang juga ingin nyusul,” ungkap Tommy mengisahkan.
Tommy Salim
Tommy mengaku pernah mengalami situasi tidak percaya diri saat menjadi leader sebuah balapan. Alhasil, muncul rasa grogi yang akhirnya berdampak tidak baik pada hasil akhir.

“Itu sebisa mungkin kita harus pede dan tidak grogi. Percaya pada diri sendiri dan motor tapi jangan sampai ada beban juga, harus bisa lepas,” lanjut kakak kandung Gerry Salim ini.

Baca Juga: Pertarungan Panas Gerry Salim VS Tommy Salim
Nah, ternyata tidak mudah jadi seorang juara dalam sebuah balapan. Berani coba? Inget Nyali Aja Ngga Cukup! (FX)


MORE STORIES