Mengenal Dekompresi Dan Fungsinya

Mengenal Dekompresi Dan Fungsinya

Home » Stories » Mengenal Dekompresi Dan Fungsinya
Boyo Maladi | 28 July 2021

Motor yang digunakan balap tidak dilengkapi dengan electric starter demi mengurangi beban kerja mesin. Untuk itu, pada balap motocross atau supermoto, pembalap harus menyalakan mesin motornya dengan cara diengkol atau kick starter.

Wah apa enggak berat ya menyalakan mesin dengan cara diengkol? Tahu sendiri kan kapasitas mesin motor supermoto  bisa mencapai 300cc atau bahkan 450cc. Semakin besar kapasitas mesin, dan semakin besar kompresinya, maka semakin berat pula engkolannya.

"Malah kalau enggak hati-hati, kaki bisa kena tendangan balik engkol kick starter," pesan Tommy Salim, jawara Trail 175 Open Trial Game Asphalt 2019 yang kini tergabung dalam 76Rider Supermoto Squad.

Tentu hal tersebut sudah dipikirkan oleh produsen motor.

 "Karena itu motor-motor sekarang, terutama yang kapasitas mesin besar, sudah dilengkapi dekompresi," info Tommy yang doyan bongkar-pasang dan modifikasi.

Tommy mencontohkan Honda CRF300 yang dibesutnya. Menurut keterangan Tommy, motor Special Engine tersebut sudah dilengkapi dekompresi.

Apa sih dekompresi itu?

Dekompresi adalah alat untuk membocorkan sedikit kompresi agar kita bisa menyalakan sepeda motor dengan menggunakan electric starter atau kick starter jadi lebih mudah.

Dekompresi bekerja pada saat mesin mati sampai hendak dinyalakan kembali. Pada proses penyalaan, dekompresi akan membuka sedikit klep buang untuk membocorkan sedikit kompresi.

Walaupun namanya dekompresi tapi tidak perlu khawatir kompresi akan jadi kurang padat karena proses pembocoran sedikit kompresi hanya terjadi pada saat proses penyalaan mesin. 

Sebagai info, komponen dekompresi atau bisa juga disebut dekompresi kem ini letaknya ada di noken as. 

"Dekompresi ini wujudnya kecil sekali dan ada pada noken as, yang sudah terdapat lubang dekompresinya. Jadi alat ini bekerja secara otomatis ketika mesin distarter," beber Tommy.

Lanjut Tommy, dekompresi tidak hanya ditemukan pada motor spek balap. Tapi juga pada motor standar yang memiliki kompresi lumayan tinggi dan cukup besar kapasitas mesinnya. (BM)



MORE STORIES